Elizabeth Setiaatmadja Sosok Womenpreneur Multitalenta

Yuk kenalan dengan Elizabeth Setiaatmadja. Saya selalu salut dengan perempuan yang sukses dalam meniti karirnya. Apalagi karir tersebut berhasil diraih dengan perjuangan sendiri tanpa mengandalkan nama besar orang tua. Seperti sosok womenpreneur yang satu ini. …

Elizabeth Setiaatmaja

Yuk kenalan dengan Elizabeth Setiaatmadja. Saya selalu salut dengan perempuan yang sukses dalam meniti karirnya. Apalagi karir tersebut berhasil diraih dengan perjuangan sendiri tanpa mengandalkan nama besar orang tua.

Seperti sosok womenpreneur yang satu ini. Namanya Elizabeth Setiaatmadja atau akrab disapa Liz. Anak sulung dari Jahja Setiaatmadja, Presiden Direktur BCA Indonesia.

Dengan jabatan tersebut, tentu ia bisa dengan mudah mendapatkan pekerjaan di kantor ayahnya selepas menyelesaikan kuliah.

Namun Liz Setiaatmadja mengambil langkah berani. Ia keluar dari zona nyaman, melepas privilege-nya dan lebih memilih berkarir dengan “kaki sendiri”. Memulai perjalanannya membangun bisnis dari nol hingga kini dikenal sebagai .

Elizabeth Setiaatmadja, Sosok Perempuan Multitalenta

Dari membaca kisah hidupnya, memang pantas jika Elizabeth Setiaatmadja dikatakan sebagai perempuan multitalenta. Sejak kecil ia telah memiliki mengikuti berbagai macam les, diantaranya les musik, menari dan bahasa Inggris.

Semua dijalankannya dengan senang hati sehingga ia dengan cepat menguasai berbagai macam skill yang membuatnya terpilih sebagai asisten guru.

Bahkan karena kepiawaian dalam bermain musik, sejak SMP ia sudah bisa menghasilkan uang sendiri dengan menjadi guru musik. Setiap Sabtu, saat teman-temannya yang lain asyik bermain, Liz menghabiskan waktunya dari pagi-sore untuk mengajar.

Memiliki banyak keahlian, lantas ingin jadi apa? Nah, ini menarik,  sejak kecil, ketika ditanya tentang cita-cita, bukan dokter, guru atau pengacara, tetapi Liz selalu menjawab ingin menjadi business women.

Liz Setiaatmaja Perempuan Multitalenta

Bakat Liz di dunia bisnis memang sudah terlihat sejak dini. Dimulai dari Kelas 4 SD, ia membantu saudaranya menjual kartu ucapan natal dan berhasil laku sekitar lebih dari 1000 ekslempar.

Lalu ketika muncul tren label nama, Liz tertarik ingin membeli tapi ia tidak ingin meminta uang dari orang tuanya. Karena itu memanfaatkan keuntungan beli 4 gratis 1. Ia mengajak keempat temannya membeli sehingga ia bisa mendapatkan label nama gratis.

Menginjak SMP,  Liz berjualan kalung dan berbagai produk lainnya. Sampai SMA pun ia masih suka berdagang. Menariknya, saat itu ia sudah memiliki reseller.

Akivitas berjualan juga masih ia lanjutkan saat menempuh kuliah di Sydney, Australia. Padahal orang tuanya sudah mewanti-wanti agar ia tidak perlu mencari kerja, cukup fokus  belajar.

Tetapi bukan Liz namanya jika hanya tinggal diam, apalagi jika menemukan peluang yang bagus. Saat itu ia memulai usaha jualan kartu telepon untuk Mahasiswa Indonesia yang tak disangka meraup untung besar. Bahkan ia sampai memiliki banyak reseller.

Meniti Karir dari Nol

Lepas kuliah Elizabeth Setiaatmadja kembali ke Indonesia dan memulai membangun karirnya dari nol. Dengan privilege yang dimilikinya, Liz bisa saja gabung di perusahaan yang dipimpin ayahnya.

Tapi seperti yang sudah disinggung di atas, Liz ingin meraih sukses dengan hasil jerih payahnya sendiri, bukan karena bantuan sang ayah.

Liz melamar pekerjaan dan diterima sebagai auditor di Ernst & Young. Ia juga sempat menangani bisnis kontraktor pertambangan dan berhasil membuat perusahaan profit dalam satu tahun.

Saat karirnya mulai menanjak Liz terkena autoimun yang mengharuskannya bedrest beberapa bulan. Hal tersebut membuatnya mengambil keputusan untuk resign dari pekerjaannya itu.

Nyatanya sakit yang diderita tidak menghalangi Liz untuk tetap produktif. Sembari dalam masa pemulihan, ia masih sempat membantu usaha suaminya di bidang wedding.

Keputusan mengundurkan diri dari pekerjaan sebelumnya juga ternyata membuka peluang bisnis baru bagi Liz.

Bermula dari perkenalannya dengan program waralaba yang mengantarnya menjajaki bisnis kecantikan dan kesehatan.

Prestasi Liz Setiaatmaja

Saat menggeluti bisnis ini, Liz Setiaatmadja berhasil mencapai posisi Shareholder International Company hanya dalam jangka waktu 4 bulan dan berhasil masuk dalam Top 30 International Sales South Asia selama tiga tahun berturut-turut.

Menurut Liz, pencapaian yang didapatkan kala itu merupakan terobosan karir dan finansial baginya karena bisa membantu ribuan pria dan wanita mencapai tujuan sehat mereka.

Bahkan setelahnya ia juga kerap diundang untuk menjadi pembicara di depan ratusan hingga ribuan orang, dan memotivasi banyak wanita di luar sana untuk mempunyai nilai dalam kehidupan mereka.

Ketertarikan Liz Setiaatmadja di Dunia Sosial

Selain menggeluti dunia bisnis, Liz Setiaatmadja juga tergerak aktif di dunia sosial. Karena itu orientasinya dalam membangun bisnis bukan semata-mata mencari profit melainkan juga untuk menolong sesama.

Kepedulian sosialnya mungkin tidak perlu diragukan lagi. Salah satu buktinya bisa Sobat lihat pada masa awal pandemi dimana banyak orang yang terpuruk. Namun tidak demikian dengan Liz Setiaatmadja.

Jiwa sosialnya justru terpanggil sehingga ia dengan semangat ikut turun tangan membantu para tenaga medis yang kala itu panik dan kebingungan karena keterbatasan baju APD.

Sebelumnya ia telah menyumbang 100 baju APD untuk tenaga medis namun dalam sekejap baju tersebut ludes.

Liz berpikir keras. Ia berusaha mencari cara memproduksi baju APD sendiri agar bisa disalurkan lebih banyak lagi ke tenaga medis yang membutuhkan.

Ia kemudian curhat mengenai keresahannya itu di akun Instagramnya, seandainya ada pabrik yang bisa digunakan untuk memproduksi baju APD. Ah, siapa sangka curhatannya itu dibalas salah seorang temannya yang langsung menawarkan pabrik garmennya untuk memproduksi baju APD.

Seketika itu juga Liz sigap mencari pola, membeli bahan, lalu mengirimkan ke pabrik milik temannya itu. Tidak lupa ia membuat video lalu memublikasikannya ke media sosial agar niat baiknya itu tersebar ke seluruh penjuru negeri. Agar lebih banyak lagi orang yang ikut mengulurkan tangan.

Video tersebut viral dan hasilnya sungguh menakjubkan! Bayangkan, hanya dalam waktu 3 bulan sejak mulai produksi 27 Maret 2020 Liz berhasil mengirim kurang lebih 360.000 baju APD hingga pelosok Indonesia, yang jika ditotal harganya senilai sekitar Rp20 miliar.

Masih di tahun yang sama, tepatnya menjelang akhir tahun 2020, Liz memulai proyek baru yaitu Peduli Suku Anak Dalam dengan tujuan membantu mereka agar mendapatkan kehidupan yang lebih layak sekaligus bentuk kepeduliaannya dalam memanusiakan manusia.

Proyek tersebut direncanakan dalam jangka panjang. Sayangnya tidak berumur panjang karena kehidupan Suku Anak Dalam yang masih nomaden.

Kiprah Liz Setiaatmadja di dunia sosial juga bisa kita lihat dari dukungannya terhadap UKM Indonesia. Sebagai pakar komunikasi, Liz memiliki kemampuan menghubungkan berbagai pihak termasuk dalam dunia bisnis agar dapat maju bersama.

Karena itu dengan senang hati Liz bersedia mengajarkan ilmu marketing yang sudah  terbukti work it pada bisnis yang ia kelola, sekaligus memberikan coaching atau pendampingan pada pelaku UKM. Namun dengan catatan si pelaku UKM ini harus konsistensi dan disiplin mengikuti panduan yang ia berikan.

Tergerak Menjadi Sociopreneur

Kiprah elizabeth setiaatmaja

Pernah dengar istilah sociopreneur? Ya, istilah ini diambil dari kata sosial dan pebisnis yang ketika digabungkan bermakna orang yang menjalankan bisnis dengan tujuan untuk membantu kehidupan sosial masyarakat.

Istilah yang seperti menggambarkan sosok Elizabeth Setiaatmadja yang selain cinta dengan dunia bisnis, ia juga sangat tertarik dengan dunia sosial.

Tidak heran, sejak kecil orang tuanya memang telah menanamkan pada dirinya value “memberi lebih baik daripada menerima” sehingga Liz tumbuh dengan kepedulian sosial yang tinggi.

Itu sebabnya setiap bisnis yang ia jalani, Liz selalu memprioritaskan manfaat dari produknya. Jika sekiranya tidak memberi manfaat akan ia lepaskan. Sebaliknya, jika bisnis tersebut dapat menolong banyak orang akan ia pertahankan. Seperti bisnis yang ia geluti saat ini yaitu Belle Couture.

Brand-nya ini memproduksi dua jenis produk unggulan yaitu Caremax dan Aviair. Caremax merupakan produk masker yang berbeda dengan masker pada umumnya. Masker ini  tidak berbau dan memiliki lapisan antibakteri.

Dengan menggunakan Masker Caremax, virus yang menempel pada lapisan masker akan mati pada menit kedua hingga menit ke-30.

Liz menghadirkan produk ini karena tujuannya itu tadi, setidaknya banyak orang yang dapat tertolong dan terhindar dari virus karena penggunaan masker Caremax yang ampuh melawan virus.

Produk unggulan lainnya dari Belle Couture adalah Aviair. Ini juga bukan kalung biasa karena berguna melindungi diri dari partikel beracun di udara. Produk ini telah terjual hingga ribuan pcs.

Nah, dalam waktu dekat, Belle Couture juga akan meluncurkan produk terbarunya Healthy Snacks, yaitu produk olahan berbahan sorgum yang sangat cocok untuk diabetes dan autisme. Nantikan ya di Toko Belle Couture di Tokopedia.

Penutup

Itulah sekilas mengenai sepak terjang Liz Setiaatmadja dalam dunia bisnis dan sosial. And you know what, hingga saat ini bisnis yang pernah dijalankan womenpreneur Indonesia ini sudah mencapai sekitar 30-an lho!

Sebagai momblogger, ada banyak hal menarik yang bisa kita kulik dari perjalanan hidup seorang Elizabeth Setiaamadja yang juga terkenal sebagai networking expert karena keahliannya dalam menggaet jaringan.

Dari ibu dua anak ini setidaknya kita belajar bahwa kesuksesan tidak bisa diraih dengan berpangku tangan, sekalipun terlahir sebagai anak konglomerat.

Seperti halnya untuk menguasai suatu bahasa. Misalnya saja untuk pandai bercakap Bahasa Melayu, Bahasa Korea atau bahasa asing lainnya, apakah kemampuan lingual itu bisa kita dapatkan tanpa belajar?

Oh tentu tidak, sekalipun orang tua kita tajir melintir dan ingin memasukkan kita les di sana sini tapi kalau kitanya malas, nggak mau berlatih ya nggak akan bisa.

Jika dari awal meniti karir Liz hanya mengandalkan jabatan ayahnya mungkin saja sosoknya tidak akan menjadi perempuan menginspirasi seperti sekarang.

Dari seorang Liz Setiaatmadja juga kita belajar betapa memiliki kepeduliaan sosial yang tinggi tidak akan membuat bisnis kita bangkrut. Sebaliknya, semakin sering kita berbagi semakin terbuka peluang bisnis yang menjanjikan untuk kita.

Selanjutnya untuk mengenal lebih dekat dengan sosok Elizabeth Setiaatmadja, Sobat Kenangan bisa langsung mengunjungi Instagram @liz_setiaatmadja_official, serta akun Youtube journaliz dan showliz.

Youtube Journaliz berisi seputar tips komunikasi, sedangkan Showliz lebih ke wawasan bisnis. Rencananya ke depan, Liz akan menayangkan web series komedi tentang pengusaha di akun Youtube-nya. Wah, menarik ya! Jangan lupa di-subscribe biar tidak ketinggalan konten terbarunya.

Oke, sekian dulu sharing saya kali ini tentang salah satu sosok perempuan Indonesia yang dapat menginspirasi kita.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.