Tips Memilih Objek Wisata untuk Liburan Akhir Tahun

Liburan akhir tahun semakin dekat nih. Apa Sobat Kenangan sudah mempersiapkan rencana liburan tahun ini? Sudah tahu tips memilih objek wisata untuk liburan akhir tahun? Biasanya meskipun liburan masih jauh, banyak yang telah membuat rencana …

Liburan akhir tahun semakin dekat nih. Apa Sobat Kenangan sudah mempersiapkan rencana liburan tahun ini? Sudah tahu tips memilih objek wisata untuk liburan akhir tahun?

Biasanya meskipun liburan masih jauh, banyak yang telah membuat rencana hendak liburan kemana.

Tujuannya agar bisa menentukan kemana hendak liburan, ke tempat wisata yang nyaman dan menarik. Apalagi akhir tahun biasanya objek wisata ramai, penuh dengan wisatawan.

Tidak harus ke luar negeri, Sobat pun bisa membuat rencana liburan ke tempat wisata yang ada di Indonesia. Banyak tempat wisata lokal yang bisa Sobat explore dengan puas dan tak kalah indah dengan objek wisata yang ada di luar negeri.

Tips Memilih Objek Wisata untuk Liburan Akhir Tahun

Sudah mendekati liburan akhir tahun tapi masih bingung dan galau menentukan hendak kemanakah liburan tahun ini.

Banyaknya pilihan wisata yang ada wajar jika akhirnya membuat bingung. Agar tidak terlalu lama dalam kebimbangan, Sobat Kenangan perlu menyimak tips penting berikut ini;

Berkunjung ke tempat yang baru

Jika dijabarkan banyak sekali destinasi wisata  yang ada di Indonesia. Agar tidak bosan dan merasakan suasana lain, cobalah untuk berkunjung ke tempat wisata baru yang belum pernah Sobat kunjungi bersama teman atau keluarga sebelumnya.

Jika liburan tahun lalu hanya ke tempat wisata yang dekat rumah saja, sesekali kunjungilah tempat wisata yang ada di luar daerah. Bisa ke daerah lain atau ke seberang pulau yang memiliki beragam wisata seru dan cantik.

Sesuaikan dengan anggaran

Liburan tanpa dana yang cukup tentunya akan membuat repot ketika liburan. Oleh sebab itu, sebelum berangkat berlibur pastikan dahulu bahwa budget yang Sobat miliki cukup untuk liburan.

Kunjungi tempat wisata yang tidak memerlukan banyak biaya apabila budget yang Sobat miliki ternyata pas-pasan.

Pertimbangkan kondisi tubuh

Tertarik untuk liburan ke luar pulau dan menikmati beragam wisata yang ada adalah sah-sah saja. Namun masih ada hal penting yang harus Sobat perhatikan selain urusan budget, yakni terkait kondisi tubuh.

Pastikan bahwa saat liburan tubuh Sobat fit karena harus menempuh jarak jauh. Jika memang kondisi tubuh tidak memungkinkan untuk bepergian jauh, tidak mengapa jika liburan akhir tahun hanya ke tempat wisata yang dekat-dekat saja.

Sesuai kesepakatan bersama

Jika Sobat berencana liburan sendiri, tentu mudah untuk menentukan pilihan kemana akan berlibur, kapan berangkat serta berapa lama. Akan tetapi, hal tersebut tidak berlaku jika Sobat akan berlibur bersama teman atau keluarga.

Nah, agar tidak ada yang kecewa penentuan tempat liburan serta kapan tanggal berangkatnya harus sesuai dengan kesepakatan bersama.

Lakukan survei kecil-kecilan

Berlibur ke destinasi wisata yang baru butuh banyak informasi agar tidak mengalami kekecewaan setelah sampai di tempat tersebut. Untuk itu ada hal yang harus Sobat lakukan terkait penentuan tempat tersebut, yakni melakukan survei tentang bagaimana tempat wisata tersebut.

Mulai dari lokasi, jarak tempuh, harga tiket masuk, wahana yang ada, fasilitas yang disediakan serta kondisi di sekitar wisata apakah ada tempat penginapan atau tidak jika harus bermalam. Tidak perlu datang langsung ke lokasi.

Beruntungnya hidup di zaman yang serba digital ini, semua informasi bisa Sobat dapat dengan mudah melalui internet. Sobat bisa membaca ulasan tentang tempat wisata yang akan dituju dari berbagai sumber.

Seperti di blog Teh Okti yang banyak mengulas tempat wisata di Indonesia. Blogger Cianjur ini juga suka mengulas wisata daerah asalnya itu.

Nah, termasuk jika Sobat Kenangan berencana mengisi liburan akhir tahun dengan staycation atau bepergian ke luar daerah dan membutuhkan hotel atau tempat penginapan lainnya.

Tidak perlu bingung dan repot cari penginapan kan sudah ada RedDoorz yang bisa jadi solusi. RedDoorz menyediakan hotel yang homy dan terjangkau, mulai dari Rp100 ribuan saja per malamnya. Harganya bersahabat banget, kan?

Untuk booking kamarnya juga bisa Sobat lakukan lewat genggaman tangan lho. Cukup  dengan membuka website atau aplikasi RedDoorz. Bareng RedDoorz, Sobat bisa #BukaSemuaPintu ke destinasi seru se-Indonesia! Wah, kurang menarik apa coba?

Yuk persiapkan liburan akhir tahun Sobat sekarang juga. Eh tapi ingat, sekarang masih musim pancaroba, so far selain memperhatikan tips penting di atas, jangan lupa untuk selalu menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat.

Menentukan objek wisata yang cocok untuk berlibur memang tidak mudah, apalagi jika memiliki banyak opsi tujuan. Jika tidak bisa ke satu tempat tahun ini, Sobat bisa mengagendakan kunjungan ke tempat tersebut untuk liburan berikutnya.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.